Panduan ini disusun dengan maksud menjadi rujukan bagi para pihak yang memiliki peran dalam dunia kerja: pemberi kerja, serikat pekerja atau kelompok pekerja, pembuat kebijakan di tingkat nasional dan daerah serta kelompok masyarakat yang berinteraksi dengan pekerja.
Panduan ini ditulis untuk kepentingan praktis:
- Menyediakan pengetahuan mendasar tentang kekerasan dan pelecehan, termasuk kekerasan berbasis gender yang terjadi dalam dunia kerja;
- Memberikan informasi berbagai bentuk dan lingkup kekerasan dan pelecehan di dunia kerja dalam sektor kerja yang beragam;
- Memberikan ilustrasi tentang upaya mencegah dan menangani kekerasan dan pelecehan dalam dunia kerja; dan
- Memberikan informasi mengenai berbagai inisiatif dan langkah yang perlu dilakukan jika terjadi kekerasan dan pelecehan dalam dunia kerja.
Tim Penyusun:
- Sri Wiyanti Eddyono, Ph.D (Peneliti Utama)
- Nabiyla Risfa Izzati, S.H., LL.M. (Adv)
- Annisa Ayuningtyas, S.H., LL.M
- Erma Nuzulia Syifa, S.H
- Revino Fauzan Satria
Peninjau:
- Dyah Retno Sudarto
- Lusiani Julia
- Irianto Almuna
Penyelaras akhir:
Gita Lingga
File dapat diakses di Website ILO.